Pastikan Soal PAT Ready, MTs Serba Bakti ikuti MGMP IPA Part 2
Menindaklanjuti musyawarah pertama (18/3/21) dalam rangka persiapan PAT Tahun Pelajaran 2020/2021, Guru Mata pelajaran IPA Terpadu MTs Serba Bakti Suryalaya menghadiri MGMP IPA Terpadu kedua di MTsN 2 Tasikmalaya pada hari Selasa lalu (20/4/2021).
Musyawarah tersebut bertujuan menghimpun kisi-kisi dan soal yang telah ditugaskan kepada tiap anggota MGMP, untuk disusun dan dicek bersama-sama sehingga siap untuk dicetak. Langkah tersebut dilakukan dalam rangka memastikan bahwa soal dan kisi-kisi Mapel IPA Terpadu kelas VII dan VIII benar-benar siap digandakan dan tidak terdapat kekeliruan yang signifikan.
Kegiatan MGMP yang dihadiri oleh 10 orang dari 6 Madrasah tersebut berjalan lancar, berlangsung dari pukul 09.00 hingga 11.00, dengan dipandu oleh Winda Sriwenda, S. Pd. Adapun Anggota MGMP dari MTs Serba Bakti diwakili oleh Isnaeni Yuniasari, S.Pd. dan Putri Pustika Ayu, S.Pd.
Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
GTK MTs Serba Bakti Ikuti Khatmil Qur’an dalam Rangka HAB ke-80 Kementerian Agama
Dalam rangka memperingati Hari Amal Bakti (HAB) ke-80 Kementerian Agama Republik Indonesia Tahun 2026, Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) MTs Serba Bakti turut mengikuti kegiatan Tasyak
MTs Serba Bakti Ikuti Undangan Kegiatan Koordinasi Tim Pendamping TASIK RANCAGE
MTs Serba Bakti turut berpartisipasi dalam kegiatan Koordinasi Tim Pendamping TASIK RANCAGE (Remaja dan Santri Cegah Anemia untuk Generasi Emas) yang diselenggarakan oleh Dinas Kesehata
Kepala MTs Serba Bakti Suryalaya Paparkan Capaian Strategis dalam PKKM 2025
TASIKMALAYA – Kepala MTs Serba Bakti Pondok Pesantren Suryalaya, Nurhidayat, S.Ag., M.S.I., mengikuti agenda krusial Penilaian Kinerja Kepala Madrasah (PKKM) tahun 2025 yang d